Jumat, 04 November 2016



CITA-CITAKU MENJADI SEORANG ARSITEK
                Menjadi arsitek itu impian ku sejak dulu. Awalnya di mulai dari hobiku bermain rumah-rumahan, menata ruang-ruangan dan sebagainya. Mulai bermain dengan khayalan secara internal.
            Aku senang sekali membayangkan design-design rumah yang akan ku buat di kemudian hari. Setiap mau tidur, aku selalu menata rumah khayalan ku, rumah yang ku bayangkan gak jelek  loh, keren..... design kelas arsitek atas!
            Ketika masuk universitas aku memilih UNIKOM. Pada waktu itu pemilihan jurusan aku di beri brosur aku sangat merasa kebingungan dan gak tahu mau memilih apa jurusan yang akan ku masuki, setelah itu saya pulang dan berfikir melihat-lihat brosur tersebut, aku tertarik dengan jurusan teknik arsitektur dan aku pun membuka internet dan mencari tahu apa itu arsitek, setelah mengetahuinya aku mulai menyukainya, inilah cita-citaku sejak dulu. Dan keesokan harinya aku pun mulai berkata kepada kaka ku bahwa saya akan masuk jurusan arsitektur.
            Dan alhamdulillah akhirnya aku pun lulus di jurusan arsitektur pilihan pertama aku sangat senang begitu bahagia dan bersyukur. Setelah masuk perkuliahan aku mulai menjalani masa-masa kuliah, hari demi hari aku jalani ternyata menjadi mahasiswa arsitektur itu sangat melelahkan karena berkonsentrasi pada gambar dan bangunan terus-menerus, tapi aku pikir, kalo kita cinta dengan pekerjaan ini, maka kita akan terus berusaha menjadi yang lebih baik. Bukan hanya sebagai arsitek yang di anggap tukang gambar oleh klien, tapi menjadi partner yang lebih di butuhkan.

            Mungkin terkadang ada keinginan untuk berhenti, tapi selalu ada alasan untuk kembali ketika pensil berada di tangan lagi, ada ide yang harus dituangkan kedalam kertas.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar